
PA Pangkalan Kerinci Ikut Memeriahkan Hari Jadi ke-26 Kabupaten Pelalawan dengan Berpakaian Melayu
Pangkalan Kerinci, Senin 6 Oktober 2025
Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-26 Kabupaten Pelalawan, seluruh aparatur Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci turut serta memeriahkan peringatan hari bersejarah tersebut dengan mengenakan pakaian adat Melayu Riau saat melaksanakan aktivitas kedinasan di kantor.
Suasana kantor tampak semarak dan penuh warna, dihiasi dengan nuansa budaya Melayu yang kental. Para pegawai laki-laki mengenakan baju kurung Melayu lengkap dengan tanjak, sementara pegawai perempuan tampil anggun dalam busana kebaya dan selendang songket.
Kegiatan ini menjadi bentuk partisipasi nyata PA Pangkalan Kerinci dalam menjunjung dan melestarikan nilai-nilai budaya lokal, sekaligus mempererat rasa cinta terhadap daerah tempat bertugas.
Ketua Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci menyampaikan, “Kita tidak hanya bekerja melayani masyarakat, tetapi juga menjadi bagian dari masyarakat Pelalawan itu sendiri. Dengan mengenakan busana Melayu, kita tunjukkan rasa hormat, kebanggaan, dan kecintaan terhadap budaya daerah.”
Selain mengenakan pakaian adat, suasana kebersamaan juga tampak melalui sesi foto bersama seluruh aparatur dengan semangat kebhinekaan dan kekompakan yang kuat.
Melalui momentum Hari Jadi Kabupaten Pelalawan ke-26 ini, PA Pangkalan Kerinci berharap semoga daerah Pelalawan semakin maju, sejahtera, dan tetap berpegang teguh pada nilai-nilai luhur budaya Melayu. “Pelalawan Maju, Melayu Berdaulat, dan PA Pangkalan Kerinci Siap Melayani dengan Berbudaya (Erman-PA.Pkc)